ZachXBT, detektif blockchain yang terkenal suka bongkar-bongkar aktivitas mencurigakan di dunia kripto, baru aja ngeklaim kalau dia nemuin 11 wallet Ethereum dan Solana milik trader memecoin terkenal, Murad Mahmudov. Total wallet-nya? Katanya sih ada lebih dari $24 juta token!
Murad Mahmudov dan wallet Memecoin-nya
ZachXBT ngasih info ini lewat sebuah postingan di X pada 8 Oktober. Dia bilang kalau wallet itu terhubung ke Mahmudov karena sumber pendanaannya mirip dan kepemilikannya juga sesuai sama postingan-postingan yang pernah diunggah Mahmudov sebelumnya. Wah, jadi nih, menurut ZachXBT, cara kerja wallet ini udah kayak sidik jari digital yang ninggalin jejak. This is blockchain bluddd.
Kenapa ZachXBT ngelakuin ini? Dia bilang, tujuannya biar komunitas kripto bisa ngikutin aktivitas Mahmudov ke depannya. “Murad sering bikin prediksi berani soal memecoin ke ribuan followernya, sementara dia pegang sebagian besar pasokannya,” kata Zach. Dia juga nambahin kalau orang-orang berhak buat tahu lebih banyak sebelum mutusin buat beli coin yang dipromosiin.
Investasi Misterius di MINI Coin
Salah satu temuan menarik ZachXBT adalah transaksi pada 16 Juli. Mahmudov, katanya, beli MINI coin senilai $449.886 cuma sejam sebelum dia bikin postingan di X tentang ngumpulin 1% dari pasokan coin tersebut. Kejadian ini bikin ZachXBT curiga kalau ada permainan di balik layar yang bikin followernya antusias beli, sementara Mahmudov udah pegang banyak token sebelumnya. Hmmm, agak mencurigakan, ya, Blockheads?
ZachXBT juga nunjukin bukti-bukti tambahan yang katanya ngebuktiin hubungan Mahmudov sama wallet-wallet ini. Salah satunya adalah penggunaan deBridge untuk setiap alamat Solana yang sama, dan sumber pendanaan yang katanya terhubung langsung ke alamat tim STFX, sebuah platform DeFi dan SocialFi tempat Mahmudov jadi investornya.
Respon Komunitas: Ada yang Pro, Ada yang Kontra!
Postingan ZachXBT ini langsung bikin heboh dunia kripto. Ada yang mendukung aksi Zach karena dianggap menciptakan transparansi, tapi ada juga yang ngerasa tindakan ini kelewatan dan bisa ngerugiin Mahmudov. Beberapa orang nyebut kalau ZachXBT udah “doxing” alias membocorkan informasi pribadi soal wallet Mahmudov yang bernilai tinggi. Ada kekhawatiran kalau ini bisa bikin Mahmudov jadi target kejahatan.
Di sisi lain, beberapa orang merasa kalau informasi ini justru bikin Mahmudov keliatan lebih transparan. Kalo bener ini wallet-walletnya, ya berarti dia benar-benar investasi di memecoin yang dia promosikan, bukan cuma sekadar ngompor-ngomporin follower. Tapi tetep aja, ada juga yang skeptis dan ngerasa kalau cara ini cuma bikin orang-orang awam terjebak beli coin yang ujung-ujungnya malah bikin mereka rugi pas “insider” kayak Mahmudov mulai jual besar-besaran.
Memecoin: Peluang atau Rungkad?
Memecoin emang lagi panas dibahas setahun belakangan ini. Banyak yang bilang kalau memecoin ini bisa jadi pintu gerbang buat orang-orang yang baru mulai tertarik sama kripto. Tapi, seperti biasa, nggak semuanya mulus, Blockheads. Kritiknya adalah, memecoin sering dimanfaatin sama orang-orang dalam yang udah pegang banyak token dari awal buat bikin keuntungan besar. Sementara itu, investor awam yang ikut-ikutan hype malah bisa rugi pas harga memecoin anjlok.
Sampe sekarang, Mahmudov belum kasih tanggapan soal tuduhan dari ZachXBT ini. Tapi, yang jelas, drama ini ngingetin kita buat selalu hati-hati dan jangan gampang percaya sama hype, apalagi di dunia kripto yang pergerakannya bisa cepet banget. Kalau ada satu hal yang pasti, Blockheads, selalu lakukan riset sendiri sebelum mutusin buat investasi, apalagi di coin-coin yang baru muncul.
Gimana nih menurut kalian, Blockheads? Apakah aksi ZachXBT ini emang bikin komunitas kripto jadi lebih transparan, atau malah bikin drama yang nggak perlu? Apa pun pendapat kalian, yang pasti, jangan lupa buat terus mantengin info-info terbaru biar nggak ketinggalan!