Hai Blockheads, udah akhir minggu lagi! Hari ini Kabar Blockchain Indonesia kembali lagi untuk kasih kamu ringkasan lima berita terpopuler minggu ini. Yuk, mari kita lihat apa saja beritanya.

  1. Kini Kirim Kripto Semudah Pakai WhatsApp dan Tiktok Dengan Coinbase Wallet

Coinbase meluncurkan fitur baru yang memungkinkan pengguna mengirim dan menerima USD Coin (USDC) melalui link yang bisa dibagikan di media sosial dan aplikasi pesan seperti WhatsApp dan TikTok. Fitur ini tidak hanya mempermudah transaksi kripto, tetapi juga menghilangkan kebutuhan untuk memberikan rincian rekening bank, memungkinkan pengguna melakukan transaksi global tanpa biaya transfer. Selengkapnya disini.

  1. Oposisi Minggir Dulu! El Salvador Untung Banyak dari Kenaikan Bitcoin

Sebagai negara pertama yang melegalkan Bitcoin, El Salvador meraih keuntungan signifikan dari kenaikan harga Bitcoin. Dengan total keuntungan mencapai $3 juta USD, Presiden Nayib Bukele mengonfirmasi bahwa negara telah memulihkan 100% investasi Bitcoin dan meraih keuntungan tambahan $3,6 juta USD. Meski menghadapi fluktuasi harga, El Salvador tetap berkomitmen pada adopsi Bitcoin sebagai mata uang legal jangka panjang.

Presiden juga menyerukan tanggung jawab dari pihak oposisi dan media yang sebelumnya menyajikan informasi negatif terkait El Salvador, meminta mereka untuk memberikan pembaharuan atau setidaknya mengakui kesuksesan negara ini dalam mengadopsi Bitcoin. Selengkapnya disini.

  1. JP Morgan: "Kripto adalah Penjahat dan Harus Ditutup"

CEO JP Morgan Chase, Jamie Dimon, menyatakan keinginannya untuk menutup mata uang kripto jika dia menjadi pemerintah AS. Dimon mendukung pandangannya dengan merinci kasus penggunaan kripto oleh penjahat. Meskipun kritis terhadap Bitcoin, JP Morgan aktif menggunakan teknologi blockchain dengan menciptakan JPM Coin. Pandangan ini mencerminkan perbedaan perspektif terkait transparansi dan risiko keamanan dalam dunia kripto. Selengkapnya disini.

  1. Data Pemilu 2024 Indonesia Diduga Bocor? Bisakah Blockchain Jadi Solusi?

Dugaan kebocoran data pemilu Indonesia 2024 memunculkan pertanyaan tentang solusi. Blockchain, dengan keunggulannya dalam transparansi, keamanan, dan tidak bisa diutak-atik, dianggap sebagai solusi potensial. Meskipun demikian, pertanyaan kritis tentang keaslian sistem, identitas pemilih, dan cara meyakinkan publik masih perlu dijawab sebelum blockchain menjadi solusi yang sempurna. Selengkapnya disini.

  1. Nike Ardilla 'Hidup' Lagi Lewat AI: Kolaborasi dengan Melly Goeslaw di Lagu 'Bertemu Kembali'

Melly Goeslaw menghadirkan kejutan dengan berkolaborasi dengan sosok Nike Ardilla dalam lagu "Bertemu Kembali" melalui teknologi AI Deep Fake. Lagu ini menggambarkan perpisahan yang diyakini hanya sementara dan menjadi momen perayaan ulang tahun Nike Ardilla. Meskipun menggunakan teknologi canggih, lagu ini diharapkan dapat mengobati rasa rindu para penggemar Nike Ardilla. Selengkapnya disini.

Itu dia rangkuman top 5 berita populer minggu ini, sampai jumpa di berita populer lainnya minggu depan, Blockheads!