Hai Blockheads, kembali lagi di top 5 berita populer yang Kabar Blockchain Indonesia rangkum buat kamu. Jadi dengan satu artikel ini, kamu udah dapat lima insight tentang apa aja sih yang terjadi selama seminggu di dunia kripto maupun blockchain. Yuk langsung saja kita cek!
- Jim Cramer: "Bitcoin Tak Terhentikan dan Akan Tetap Ada"
Bitcoin terus memukau dunia keuangan dengan harganya yang mencapai $45,000 per keping. Analis ekonomi terkemuka, Jim Cramer, menyampaikan keyakinannya bahwa Bitcoin akan terus eksis dan dianggap sebagai "realitas" yang tak terhentikan. Cramer menyebut Bitcoin sebagai "keajaiban teknologi" dengan daya tahannya yang terus-menerus eksis. Dalam wawancara di CNBC, dia menyoroti kebangkitan yang tak terduga dan mengingatkan orang-orang bahwa Bitcoin tak bisa dihentikan. Selengkapnya Disini.
- Michael Saylor Sampai Jual Saham Perusahaan Demi Borong Bitcoin?
CEO MicroStrategy, Michael Saylor, membuat gebrakan dengan rencananya menjual saham perusahaan senilai $216 juta untuk meningkatkan kepemilikan Bitcoin pribadinya. Saylor memiliki 315,000 opsi saham yang akan dijual selama beberapa bulan ke depan. Tujuannya adalah mengatasi masalah keuangan pribadi dan mendapatkan lebih banyak Bitcoin. Meskipun menjual saham, Saylor tetap optimis tentang MicroStrategy.. Dia meyakinkan bahwa ia tetap punya saham yang signifikan di perusahaan itu. Bahkan, di tengah lonjakan harga Bitcoin baru-baru ini, harga saham MicroStrategy juga ikutan meroket, mencapai $691,74! Selengkapnya Disini.
- Keren! Pembangunan IKN Manfaatkan Teknologi Blockchain dan AI
Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur tidak hanya menjadi megaproyek fisik tetapi juga teknologis. Dalam Cetak Biru Kota Cerdas Nusantara, pemerintah Indonesia merencanakan penggunaan teknologi blockchain dan kecerdasan buatan (AI) untuk menyederhanakan pelayanan publik dan mengelola sumber daya kota dengan efektif. Ini menandai langkah besar menuju kota cerdas dengan dukungan 23 investor yang berinvestasi sebesar Rp 42 triliun. Selengkapnya Disini.
- Visa Luncurkan Platform Loyalitas Pelanggan Dengan Memanfaatkan Web3
Visa meluncurkan program terbaru, Visa Web3 Loyalty Engagement Solution, yang memanfaatkan teknologi web3. Program ini tidak hanya memberikan reward saat berbelanja tetapi juga menghargai setiap interaksi pelanggan dengan merek. Kolaborasi dengan SmartMedia Technologies memungkinkan pembuatan dompet digital untuk menyimpan reward dan pengalaman spesial pelanggan, mengubah konsep loyalitas pelanggan secara inovatif. Selengkapnya Disini.
- Semakin Dekat Dengan Bitcoin ETF, SEC Terima Formulir Perubahan 19b-4
Komisi Sekuritas dan Bursa Amerika Serikat (SEC) menerima formulir perubahan 19b-4 dari 11 calon ETF Bitcoin spot terkemuka, termasuk BlackRock, Valkyrie, Grayscale, dan lainnya. Keputusan SEC diperkirakan akan keluar sebelum 10 Januari, memunculkan harapan positif untuk persetujuan ETF Bitcoin spot. Meskipun ada pandangan beragam dari penasehat keuangan, langkah ini dapat membawa dampak positif pada adopsi kripto, khususnya di Amerika dan seluruh dunia. Selengkapnya Disini.
Itu dia rangkuman top 5 berita populer minggu ini, sampai jumpa di berita populer lainnya minggu depan, Blockheads!